Beberapa Startup berkembang sedang mencari karyawan magang dan tetap. Lihat Lowongan Kerja >
blog civimi
July 2017 Job Interview

3 Cara Menjawab Pertanyaan Paling Mematikan Saat Interview Kerja, “Apa Kelemahan Anda?”

      "Apa Kelemahan Anda?" adalah salah satu pertanyaan yang sulit untuk kita jawab pada saat kita melakukan interview kerja. Jika pertanyaan tersebut muncul saat kita menjalankan interview, employer ingin melihat bagaimana cara kita menjawab pertanyaan tersebut. 

Kita merasa bahwa menjawab pertanyaan tersebut akan mudah untuk dijawab, tetapi kenyataannya berbeda. Seringkali kita merasa confused atau kita menjawab dengan pernyataan berikut, "Saya tidak memiliki kelemahan". Jawaban tersebut adalah cara yang salah dan terburuk dalam situasi ini.

Jika kita menjawab pertanyaan tersebut dengan pernyataan diatas, employer akan melihat kita sebagai pribadi yang tidak jujur, overconfident dan tinggi hati.

Berikut adalah 3 cara ampuh dan tepat dalam menjawab pertanyaan "Apa kelemahan anda?"

1. Kelemahan Menjadi Kelebihan

Cara menjawab pertanyaan dengan metode ini adalah cara yang paling umum atau sering dipakai oleh kebanyakan orang dalam menjawab pertanyaan diatas. Kunci dari metode ini adalah mengubah kelemahan yang kita miliki menjadi kelebihan kita. Berikut beberapa contoh kelemahan yang dapat menjadi kelebihan :

  • Kelemahan : Lulusan Baru, No Experience
    Kelebihan : Pekerja Keras dan Mau Belajar Hal-hal Baru
  • Kelemahan : Perfeksionis
    Kelebihan : A Detailed Person (Memperhatikan hal-hal sampai dengan detailnya)



2. Kelebihan Didapat dari Kelemahan Sebelumnya

Metode ini berbeda dari metode yang pertama. Kunci dari metode ini adalah menyebutkan kelebihan-kelebihan yang kita miliki, yang tadinya merupakan kelemahan-kelemahan kita. Kelemahan kita yang kita kembangkan dan tingkatkan sehingga menjadi kelebihan. Berikut beberapa contoh yang dapat diambil :


          Kelebihan : Computer Expertise
          Kelemahan : Tidak Dapat Mengoperasikan Komputer
          Kelebihan Disebutkan : Terbuka untuk Belajar Hal-hal Baru, Selalu Ingin Mengembangkan Diri


3. Kelemahan Tidak Relevan

Metode ini mungkin terlihat tidak penting karena untuk apa kita memberikan kelemahan yang tidak berhubungan dengan pekerjaan kita? Tetapi metode ini merupakan cara yang baik untuk memberitahu kelemahan sekaligus juga hobi-hobi yang kita miliki. Hobi-hobi yang seringkali kita lakukan. Berikut contoh dari metode ini : 

          Kelemahan : Rutin Menulis Cerita Fiksi 1 Minggu 3x
          Kelebihan : Kreatif dan Konsisten 

      Tiga cara diatas merupakan cara-cara yang ampuh dalam menjawab pertanyaan "Apa Kelemahan Anda?". Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dalam proses interview memang akan berbeda-beda tergantung dari setiap perusahaan. Pilihlah cara yang terbaik untuk menjawab setiap pertanyaan yang diajukan. Selalu menyiapkan diri sebelum melakukan interview dan mengantisipasi pertanyaan-pertanyaan yang umum diajukan. 

 







Memiliki pernyataan mengenai online servis kami? Beritahu kami
Thanks For Send Us Testimony.
We Happy To Know What Your Thinking About Us.